2 Situs Yang Aman Untuk Download APK Android
Mendowload apk alias aplikasi di smartphone android memanglah menyenangkan, terlebih lagi jika ingin mendownload aplikasi mod atau ingin mendownload sebuah aplikasi yang jarang ditemukan terutama pada play store. Play store merupakan sebuah wadah aplikasi yang mana didalamnya terdapat banyak aplikasi android smartphone yang banyak dan sesuai kebutuhan pengguna baik dari segi aplikasi penunjang pekerjaan, aplikasi komunikasi seperti whatsapp dan juga game. Play store merupakan sebuah tempat untuk mendownload aplikasi yang paling aman pada saat ini.
Mengingat Play store yang memiliki nilai security keaman yang ketat dan populer akan keamanannya, terkadang juga ada aplikasi-aplikasi penting yang ingin di download dan digunakan namun tidak tersedia di play store karena alasan tertentu misalnya seperti aplikasi tersebut di block dalam berbagai negara sehingga ketersediaannya di batasi dan tidak bisa diunduh.
Meski tidak tersedia di Play Store, pengguna bisa mengunduh aplikasi dengan format Android Package Kit atau biasa disingkat APK (.apk) sebagai alternatif. Format ini biasanya digunakan para pengembang Android untuk mendistribusikan aplikasi. Di Play Store, sebenarnya pengguna juga mengunduh dan menjalankan aplikasi dengan format APK. Hanya saja, pengguna tidak memiliki akses langsung ke file dengan format tersebut.
Cara mendapatkan aplikasi dengan format APK di luar Play Store sendiri cukup mudah karena tersedia di banyak situs.Namun bila pengguna tidak hati-hati, ancaman keamanan bisa saja menyerang melalui aplikasi APK tersebut. Karena seperti yang anda ketahui sebenarnya mendownload aplikasi di beberapa situs itu sangat rentan dan berbahaya bisa membawa virus dan merusak device ponsel anda, bisa mengambil data penting ada secara diam-diam, ataupun membuat ponsel anda error dan mati. Untuk itu, pengguna perlu memilah situs yang cukup aman sebelum mengunduh aplikasi APK. Lantas apa saja situs yang aman untuk mengunduh file APK? Berikut 2 situs download APK yang aman dan bisa Anda coba.
APKMirror
Situs APKMirror dimiliki dan dioperasikan oleh tim yang sama dengan tim yang membuat situs berita Android Police. Dengan demikian, situs ini bisa diandalkan untuk mengunduh aplikasi APK. Guna menjaga keamanan, APKMirror menerapkan beberapa kebijakan termasuk verifikasi semua APK yang diunggah ke situsnya sebelum dipublikasikan hingga memverifikasi kecocokannya dengan aplikasi lain.
Bila APKMirror tidak bisa memverifikasi validitas file APK terkait, maka aplikasi tersebut tidak akan dipublikasikan di situsnya. Oleh karena itu pengguna tidak akan menemukan APK yang dimodifikasi atau aplikasi bajakan di situs ini jadi dipastikan aman deh.
APKPure
Sebagaimana APKMirror, APKPure juga menerapkan kebijakan yang cukup ketat perihal keamanan guna memastikan semua file APK yang diunggah ke situsnya aman dan bebas virus. Dalam praktiknya APKPure memverifikasi legalitas semua aplikasi dan aspek lainnya untuk memastikan keamanan jadi dipastikan tidak ada virus dari aplikasi yang ada di web ini. Ketika APKPure meragukan keamanan atau asal usul aplikasi APK tertentu, maka aplikasi tersebut tidak akan dipublikasikan di situsnya. Selain tersedia sebagai situs web, APKPure juga tersedia sebagai aplikasi. Ketika pengguna menginstalnya, aplikasi APKPure akan berjalan seperti Google Play Store.
Nah begitulah 2 situs yang aman untuk mendownload apk android yaitu APKMirror dan APKPure, jadi jangan sampai sembarangan mendownload sebuah aplikasi di web sembarangan lagi ya karena itu sangat berbahaya, lebih baik mendownload di antara dua situs ini karena memang terjamin keamanannya, semoga bermanfaat.
(L.Ahm)
Senin, 21 November 2022
0 Response to "2 Situs Yang Aman Untuk Download APK Android "
Posting Komentar